20 Ucapan Tahun Baru yang Lucu, Bikin Ngakak!

Ucapan Tahun Baru – Menghitung mundur ke tahun baru sebentar lagi, nih, Whizmates! Pastinya kamu sudah sangat menantikan tahun baru, terlebih momen ini menjadi salah satu harapan kita untuk memperbaiki diri dan mulai merencanakan hal baik, bukan? Atau kali ini kamu sedang mencari ucapan tahun baru yang lucu?

Dimomen tahun baru ini, biasanya kamu akan bersiap-siap untuk menghadirkan lebih banyak kegembiraan ke dalam hidup sendiri dan orang-orang sekitar. Nggak dipungkiri lagi, bahkan kamu akan mengirimkan pesan berisi doa-doa dan harapan kepada orang terdekatmu untuk memberikan semangat dalam mewujudkan resolusinya.

Nah, jika kamu berencana untuk menyampaikan doa dan harapan dengan cara yang unik, menarik, dan ringan, kamu dapat mencoba 20 ucapan tahun baru yang lucu di bawah ini, ya, Whizmates!

Baca Juga: 10 Tema Natal yang Kreatif, Wajib Kamu Ikuti, Nih!


Ucapan Tahun Baru yang Lucu

Tahun Baru, Resolusi Baru

Ucapan tahun baru tentang resolusi tentu sudah jadi hal yang umum. Namun dengan dengan mengirimkan ucapan tahun baru yang lucu dan menghibur, tentu akan lebih menyenangkan, lho. Alih-alih memberikan mereka tekanan, justru kamu dapat membuat mereka sadar bahwa mencintai dan menghargai diri sendiri apa adanya dengan ucapan tahun baru yang lucu ini:

– “Selamat tahun baru!! Ya, sebagai bocoran… resolusi saya tahun ini akan berjalan sama seperti tahun lalu: setengah gagal.”

– “Semoga kamu cukup bijak untuk menyadari bahwa resolusi tidak akan jadi nyata, karena perbedaan antara tahun baru dan tahun lalu hanyalah 1 menit.”

– “Resolusi tahun baru saya, yaitu menghabiskan waktu lebih banyak dengan teman. Jadi, bagaimana kalau kita kolektif buat member gym baru, tapi nggak usah dipakai?”

– “Resolusi tahun baru saya adalah mewujudkan resolusi yang saya buat tahun lalu, yang pastinya sudah saya terapkan sejak tahun 2016.”

– “Penerimaan diri menjadi resolusi tahun baru saya. Nah, jadi saya akan menerima diri saya apa adanya, yaitu sama sekali nggak perlu melakukan perubahan gaya hidup apapun.”

– “Saya mau mengucapkan terima kasih atas semua kepercayaan dan keyakinan kamu terhadap saya selama ini. Tapi untuk akhir tahun ini, saya rasa kamu harus benar-benar harus meragukan resolusi tahun baru saya.”

– “Resolusi tahun baruku adalah banyak makan makanan hijau, dan saya tahu saya akan butuh pewarna makanan tahun tahun baru ini.”

– “Nggak ada resolusi tahun baru yang bisa membuat saya lebih mencintaimu lagi, kecuali resolusi kamu adalah bayar cicilan rumah saya.”

– “Resolusi tahun baru saya kali ini adalah lebih mendukung teman-teman saya. Makanya, saya akan dukung kebiasaan baru yang akan kamu lakukan, bahkan saya akan mendukung kamu untuk mencintai orang yang saya cintai juga. Bagaimana? Saya sudah sangat mendukung, kan?”

– “Coba resolusi baru selain “resolusi tahun baru kita adalah nggak buat resolusi”, yuk! Karena kita sudah coba tahun lalu, jadi kita harus pakai materi baru. Nah, untuk itu saya masih memikirkan improvisasinya.”

– “Saya cuma mau kamu tahu, bahwa saya akan selalu ada di sini untuk mendukung setiap perubahan positif yang ingin kamu lakukan. Jadi dalam mendukung resolusi Marie Kondo kamu, silakan untuk berlatih di rumah saya.”

– “Coba kasih tahu apa resolusi kamu tahun ini? Aku akan berusaha untuk tidak tertawa seperti tahun lalu.”

Tahun Baru, Awal yang Baru

Jadi perpisahan terakhir untuk satu tahun ini, bukan berarti kita nggak bisa bawa sedikit kegembiraan dan humor di malam tahun baru. Ucapkan selamat tahun baru yang lucu untuk teman-teman, keluarga, maupun orang yang kamu cintai, agar mereka semakin antusias menyambut tahun baru dan awal yang baru, ya, Whizmates!

– “Nggak ada orang yang lebih saya suka untuk memiliki awal yang baru dan bersih selain sama kamu. Karena itu, besok saya akan ke rumah kamu untuk mencuci pakaian, mengingat harga laundry mahal.”

– “Harus kah saya ucapkan “kita keren apa adanya” saat kita kembali ke kebiasaan lama kita dalam tiga minggu? Atau kamu yang akan coba tahun ini?”

– “Sudah terlalu banyak permulaan baru yang kita lewati bersama. Kuliah, pekerjaan baru, membeli mobil baru, membayar pinjaman. Bisakah kita melewati awal yang baru tahun ini? Semua ini benar-benar merugikan saya.”

– “Tahun baru, awal yang baru. Kita sudah di tahun ke-12 mengucapkan ini, sepertinya kita memang nggak punya pukulan terbaik. Tapi tahun ini saya merasakan perubahan.”

– “Saya sudah memiliki banyak awal yang baru sama kamu, semuanya terasa lebih baik. Atau saya sedang mimpi saat mengucapkan ini?”

– “Selamat tahun baru, buat jodohku yang masih jadi harapan awal baruku.”

– “Selamat datang mantan lama ditahun dan awal yang baru.”

– “Tahun baru niatnya memulai awal yang baru dengan liburan bersama kamu, tapi saya dompet saya akan bergetar.”

Baca Juga: 7 Contoh Hidup Rukun di Rumah. Simak, yuk!


Nah, itulah beberapa kumpulan kata ucapan lucu tahun baru yang dapat kamu coba kirimkan ke teman-teman atau orang terdekatmu. Selamat menyambut  tahun baru, Whizmates!

AYO DOWNLOAD APLIKASI WHIZ DAN RASAKAN LANGSUNG KEMUDAHAN FINANSIALMU