Contoh Kebutuhan yang Akan Datang – Kebutuhan merupakan segala sesuatu yang dibutuhkan oleh setiap orang untuk menunjang kehidupannya. Setiap orang tentu memiliki kebutuhan yang berbeda-beda, ya. Mengapa begitu? Hal tersebut karena dipengaruhi oleh beberapa faktor, seperti ekonomi, sosial, budaya, pendidikan, dan lain-lain.
Nah, kebutuhan setiap orang juga terbagi menjadi beberapa kelompok tergantung pada hal-hal yang memengaruhinya. Salah satunya kebutuhan menurut waktunya, seperti kebutuhan sekarang dan kebutuhan yang akan datang.
Akan tetapi, kali ini Whizmin mau menjelaskan secara lebih lengkap tentang kebutuhan yang akan datang, nih. Wah, kira-kira apa aja, sih, contohnya? Lalu, kenapa, sih, kita butuh mempersiapkan dan mempertimbangkan kebutuhan yang akan mendatang? Untuk itu, yuk, simak penjelasannya baik-baik, ya!
Baca juga: 6 Contoh Kebutuhan Primer dalam Rumah Tangga
6 Contoh Kebutuhan yang Akan Datang
Sebelum memberikan beberapa contohnya, Whizmin mau menjelaskan tentang kenapa kita butuh mempertimbangkan kebutuhan yang akan datang? Nah, sebenarnya jawabannya sangat simpel, yaitu agar hidup kita sejahtera.
Kebutuhan yang akan datang tentu harus dipenuhi dan dipersiapkan sejak jauh-jauh hari agar nantinya kamu nggak terbebani. Walaupun keduanya sama-sama penting, kebutuhan yang akan datang juga harus dipertimbangkan karena masih ada kebutuhan sekarang yang juga penting untuk dipenuhi terlebih dulu, ya.
Nah, kira-kira kamu tahu nggak, nih, apa saja kebutuhan yang akan datang itu? Kalau belum tahu jangan khawatir, berikut contohnya, ya.
1. Menabung
Menabung adalah kunci utama yang bisa disiapkan untuk memenuhi berbagai kebutuhan yang akan datang. Tujuan setiap orang pun berbeda-beda untuk menabung, seperti misalnya biaya haji, pendidikan, ataupun kesehatan, lho.
Saat ini, menabung juga bisa dilakukan secara mandiri atau dengan mengikuti program tertentu, lho. Jadi, mulailah menabung dari sekarang karena sudah banyak akses yang mendukungmu untuk rutin menabung.
2. Investasi
Semua sudah tentu sudah tahu, dong, apa itu investasi? Yup! Investasi merupakan suatu kegiatan mengumpulkan harta atau aset yang bisa memberikan banyak manfaat di hari yang akan datang. Bentuk instrumen saham pun cukup banyak, lho, seperti reksadana, saham, uang, bahkan barang antik pun, dan masih banyak lagi, ya.
Manfaat dari investasi ini juga bisa sangat menggiurkanmu, lho. Pertama, kamu bisa terhindari dari inflasi. Apa itu inflasi? Inflasi merupakan kenaikan harga barang yang terjadi secara terus menerus dalam jangka waktu tertentu.
Kedua, kamu berkesempatan mendapat penghasilan tambahan. Ketiga, mempersiapkan dana pensiun. Keempat, tujuan finansialmu akan mudah tercapai. Lalu yang terakhir, hidupmu akan sejahtera.
Untuk itu, yuk, mulai investasi dari sekarang. Investasi pun saat ini juga sudah sangat mudah untuk dilakukan di mana pun dan dengan modal yang terbilan minim, lho. Menarik, ya!
3. Menikah
Bagi orang dewasa, menikah menikah merupakan kebutuhan yang terpenting juga. Selain mencukupi kebutuhan rohani, menikah juga bisa memenuhi kebutuhan jasmani, lho. Mayoritasnya, orang-orang memutuskan untuk menikah ketika mereka berusia 25 tahun ke atas.
Memang sudah menjadi kebutuhanmu karena menikah bisa membantu pasangan untuk membangun dan mendapat kebahagiaan bersama, contohnya liburan, membangun rumah, memiliki anak, dan masih banyak lagi, lho.
Selain itu, ada banyak juga, lho, pengalaman yang bisa kamu dapatkan, yang tentu nggak bisa didapat jika kamu nggak menikah.
4. Biaya Pendidikan
Menyiapkan dana pendidikan merupakan tanggung jawab setiap orang, terlebih kalau kamu sudah menjadi orang tua. Menyiapkan biaya pendidikan sangatlah penting untuk masa depan yang lebih baik. Ketika dana itu sudah kamu siapkan, kamu nggak perlu pusing memikirkan hal ini lagi.
Jadi, yuk, mulai menabung sedikit demi sedikit untuk masa depan yang lebih baik!
5. Asuransi
Pada dasarnya, asuransi merupakan suatu produk jasa jaminan yang diberikan perusahaan kepada klien untuk menjamin risiko yang akan dihadapi. Ada banyak manfaat, lho, kalau kamu memiliki asuransi sehingga ini perlu menjadi contoh kebutuhan yang akan datang.
Adapun beberapa manfaatnya adalah membantu mengelola keuanganmu dengan baik, meminimalisir risiko kerugian, dan bermanfaat untuk proses menabungmu di masa depan.
Menarik, ya! Yuk, miliki asuransi sekarang juga.
6. Tunjangan Hari Tua
Bagi setiap orang, tunjangan hari tua merupakan kebutuhan yang pasti akan datang. Pasalnya, ketika sudah tua seseorang sudah tidak bisa lagi bekerja dengan maksimal. Nah, oleh karena itu, di hari tua nanti kamu pasti membutuhkan tunjangan, baik dari segi ekonomi maupun kesehatan.
Baca juga: Catat! Ini Dia Contoh Kebutuhan Sekunder
Nah, gimana? Kamu sudah paham, kan, dengan kebutuhan yang akan datang? Untuk itu, yuk, segera perbaiki finansialmu dengan aplikasi keuangan Whiz. Banyak fiturnya yang menarik sehingga memudahkanmu untuk mengelola keuangan.
Dalam merencanakan kebutuhan masa depan seperti menabung, berinvestasi, menikah, hingga mempersiapkan biaya pendidikan, Whiz Smart Saver menjadi mitra keuangan yang tepat. Dengan tingkat bunga yang menggiurkan sebesar 6.75%.
Komentar