Cara Ambil Uang di ATM – Apakah kamu termasuk orang yang sering melakukan transaksi di ATM tapi tidak tahu kepanjangannya? Nah, untuk kamu yang belum tahu, ATM merupakan singkatan dari Automated Teller Machine. Kalau di Indonesia, ATM lebih dikenal sebagai Anjungan Tunai Mandiri.
ATM ini memiliki beberapa fungsi, lho! Seperti, transfer, tarik tunai, cek saldo, dan masih banyak lagi. Walaupun saat ini uang elektronik sudah merajalela, tapi keberadaan ATM masih sangat diperlukan.
Saat ini, sistem kerja ATM bisa menggunakan kartu ataupun tanpa kartu, lho! Tapi, asalkan terhubung dengan akun keuanganmu, ya!
Hal yang perlu kamu ketahui juga adalah kamu perlu berhati-hati, nih, ketika akan mengakses mesin ATM. Terutama, jika kamu ingin mengambil uang atau tarik tunai.
Nah, kali ini Whizmin mau berbagi cara mengambil uang di ATM dengan aman. Nggak cuma itu saja, Whizmin juga mau memberikan beberapa cara mengambil uang dengan dan tanpa kartu, lho. Simak baik-baik, ya!
Baca Juga: Cara Menambah Wawasan Keuangan ala WHIZ!
Cara Ambil Uang di ATM dengan dan Tanpa Kartu
1. Dengan Kartu
- Jangan lupa membawa kartumu.
- Masukkan kartumu ke dalam mesin ATM.
- Pilih bahasa yang digunakan selama bertransaksi. Biasanya, tersedia dua bahasa, yaitu Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris.
- Ketiklah pin ATM kamu. Lakukan dengan teliti. Jika 3 kali salah maka kartumu akan terblokir.
- Pilih nominal uang yang akan kamu ambil. Pastikan nominal yang diambil sesuai dengan pilihan di layar. Kalau tidak ada, kamu bisa memilih pada pilihan “Penarikan jumlah lain”.
- Pilih konfirmasi penarikan uang.
- Pilih opsi “Benar” jika sudah pasti dengan nominal uangmu. Pilih opsi “Salah” jika ingin mengulang.
- Jika memilih “Benar”, transaksi akn diproses dan uangmu akan keluar dari mesin beserta struk transaksinya.
- Setelah itu, layar ATM akan menampilkan pilihan “Apakah kamu ingin melanjutkan transaksi lain?”
- Untuk mengeluarkan kartu ATM, pilih “Tidak”.
- Setelah selesai, periksa kembali jumlah uang yang diterima. Pastikan juga kartu ATM kamu tidak tertinggal.
2. Tanpa Kartu
Sekarang, beberapa mitra keuangan sudah menyediakan transaksi di ATM tanpa menggunakan kartu. Terdapat beberapa cara untuk melakukan penarikan tunai tanpa kartu. Masing-masing mitra keuangan memiliki caranya yang beragam. Tapi, secara garis besar, berikut beberapa caranya yang paling umum:
- Sesuaikan ATM dengan mitra keuangan tempatmu menyimpan uang.
- Siapkan ponselmu.
- Pastikan ponselmu memiliki jaringan internet yang stabil.
- Pastikan juga ponselmu memiliki aplikasi dari mitra keuanganmu.
- Buka aplikasinya.
- Pilih fitur untuk melakukan penarikan tunai tanpa kartu. Biasanya fitur ini langsung terlihat di beranda aplikasi.
- Setelah memilih fitur tersebut, ikuti langkah-langkahnya. Biasanya kamu akan diminta nomor telepon untuk memverifikasi kode OTP.
- Setelah semua langkah telah diikuti, tunggu mesin ATM berproses.
- Jangan lupa untuk mengambil uangmu dan transaksi selesai.
Ingat! Cara-cara di atas bisa disesuaikan lagi dengan mitra keuangan yang kamu miliki, ya! Dan ikuti semua langkah-langkahnya.
Bertransaksi dengan Aman di ATM
1. Carilah ATM yang Berlokasi di Tempat Aman
Agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan, carilah ATM yang berada di kawasan aman. Kamu harus memperhatikan apakah kawasan tersebut rawan dengan kejahatan atau tidak. Kalau bisa, hindari ATM yang berada di tempat sepi.
Kalau memang kondisi sangat memaksamu untuk mengambil uang di tempat tersebut, pastikan ATM memiliki CCTV.
Sangat dianjurkan untuk mengambil uang di ATM yang berada langsung di mitra keuangan setempat. Karena biasanya mereka memiliki petugas keamanan dan CCTV yang berkualitas.
Kamu juga dianjurkan untuk menyesuaikan antara ATM dengan mitra keuangan yang kamu gunakan. Hal ini untuk menghindari kendala jika ATM tidak sesuai dengan mitra keuangan yang kamu gunakan.
2. Pantau Keadaan di Sekitarmu
Sebelum kamu mengambil uang, pastikan sekelilingmu aman. Pastikan orang-orang di sekitarmu tidak mencurigakan. Dan jangan biarkan orang lain berjarak sangat dekat denganmu.
Hati-hati ketika kamu memasukkan pin ATM. Kalau bisa tutup yang rapat dengan tangan atau tubuhmu agar tidak ada orang lain yang bisa melihatnya.
3. Siapkan Kartu Ataupun Ponselmu
Kalau kamu mengambil uang dengan kartu, silakan masukkan kartu ke mesin ATM dengan benar. Jangan sampai kartu terbalik. Tapi, jika kamu mengambil uang dengan ponsel, pastikan kamu memiliki jaringan internet yang stabil.
Lalu, ketiklah pin ATM-mu. Jangan sampai salah dan lupa. Kamu hanya diberi kesempatan 3 kali. Lebih dari itu ATM kamu akan terblokir. Kalau sudah terblokir kamu harus mengurusnya dan cukup memakan waktu. Jadi, jangan sampai kartumu terblokir, ya!
4. Hindari Kecerobohan
Banyak kecerobohan ketika sedang melakukan pengambilan uang di ATM. Kejadian yang sering kali terjadi adalah meninggalkan kartu di mesin ATM. Bahkan, banyak juga orang-orang yang lupa mengambil uangnya ketika keluar dari mesin ATM.
Kejadian tersebut tentu bahaya, lho! Bisa saja ketika kamu meninggalkan uang, uangmu langsung hilang diambil oleh orang yang nggak bertanggung jawab. Uangmu yang tadinya mau digunakan untuk makan malah nggak jadi, deh.
Jadi, berhati-hatilah kalau kamu mau mengambil uang di ATM dan jangan ceroboh, ya!
Baca juga: 15 Tips Literasi Finansial Ala Raditya Dika!
Bagaimana? Mudah dan aman bukan untuk akses ATM saat ini?
Yup! Untuk bisa lebih mudah dan aman lagi, kamu bisa lho menambah literasi finansialmu dengan aplikasi keuangan. Sekarang banyak lho aplikasi keuangan yang mengajarkanmu berbagai macam cara dalam mengelola keuangan. Dari cara mengakses mesin ATM, cara menghindari kejahatan finansial, mengatur keuangan yang baik dan benar, dan masih banyak lagi.
AYO DOWNLOAD APLIKASI WHIZ DAN RASAKAN LANGSUNG KEMUDAHAN FINANSIALMU
Komentar