Cara Keluar dari Zona Nyaman

Cara Keluar dari Zona Nyaman – Melakukan suatu hal yang bertentangan atau berlawanan dengan kegiatan yang sudah baisa dilakukan sering kali terlihat menakutkan. Akan tetapi, dengan keluar dari zona nyaman Anda dapat menemukan pengalaman-pengalaman baru dan memiliki keuntungannya tersendiri.

Keluarlah dari zona nyaman. Mungkin frasa tersebut terdengar familiar di telinga Anda. Ajakan tersebut dimaksud untuk mendorong Anda untuk mencoba hal-hal baru, menambah pengalaman, dan meningkatkan kualitas hidup Anda. Akan tetapi, bagaimana caranya? Apakah sulit? Simak tips-tips berikut ini!


Apa itu Zona Nyaman?

Sebuah zona nyaman adalah posisi atau situasi dalam hidup Anda yang rutinitas atau kegiatannya sudah tertanam dalam benak Anda. Bisa berbentuk pekerjaan, kegiatan sekolah, keseharian, hingga kebiasaan-kebiasaan yang Anda lakukan.

Hal-hal tersebut Anda lakukan setiap hari tanpa berpikir Panjang karena, sesuai dengan namanya, Anda sudah berada di zona atau situasi yang nyaman dan terkadang enggan untuk diubah.

Keseharian yang monoton tersebut dapat menyebabkan rasa suntuk dan bosan terhadap situasi. Namun, karena sudah nyaman, mungkin Anda merasa sedikit takut untuk mengubahnya.

Mengapa harus Keluar dari Zona Nyaman?

Keluar dari zona nyaman memiliki banyak keuntungannya. Menambah pengalaman, skill, ilmu, dan mungkin posisi atau jabatan Anda dalam bekerja. Dengan keluar dari zona nyaman, Anda dapat menemukan kemampuan baru, kesempatan baru, atau mengembangkan keahlian Anda menjadi lebih baik dan positif.

Kesempatan-kesempatan baru yang muncul ketika keluar dari zona nyaman mungkin awalnya akan terkesan menakutkan. Tetapi, jika terus ditekuni dan Anda merasa enjoy mengerjakannya, hasilnya tidak akan mengkhianati usahanya.

Baca juga: Passive Income: Pengertian, Manfaat, dan Contohnya

Bagaimana cara mengetahui Jika Anda Sudah Berada di Zona Nyaman?

Sering kali, ketika seseorang sudah berada di zona nyaman, mereka tidak akan menyadarinya tanpa introspeksi diri.

Perhatikan keseharian Anda. Apakah hal-hal seperti pekerjaan, rutinitas, dan kegiatan yang Anda lakukan, mengembangkan skill, ilmu, kemampuan atau posisi Anda, atau merupakan sebuah kegiatan yang sudah Anda lakukan tanpa berpikir panjang?

Sebagai contoh, Anda sudah nyaman dengan lingkungan kantor dan pekerjaan yang Anda lakukan setiap hari. Rekan kerja Anda yang ramah, menyenangkan, saling menghargai, dan Anda sudah hafal mengenai semua aspek dan tuntutan pekerjaan Anda.

Akan tetapi, gaji atau posisi yang sedang Anda miliki tidak sepadan dengan apa yang Anda harapkan. Mungkin setelah melihat pengalaman dan skill yang dimiliki, Anda ingin naik ke posisi yang lebih baik dengan gaji yang sesuai.

Untuk mencapai hal tersebut, Anda harus pindah perusahaan, berkenalan dengan orang-orang baru, dan membangun hubungan baik lagi. Tentu akan ada kekhawatiran mengenai work culture atau lingkungan kerja di kantor baru kelak nanti. Oleh karena itu, Anda memutuskan untuk tetapi berada di posisi Anda saat ini, dan tidak berkembang.

Karena Anda sudah berada di zona nyaman, kekhawatiran tersebut akan terasa menakutkan. Namun, jika Anda benar-benar ingin berkembang dan memiliki penghidupan yang lebih baik, risk tersebut harus berani diambil.

Apa yang Harus Dilakukan untuk Keluar dari Zona Nyaman?

Setelah Anda menyadari bahwa Anda sudah berada di zona nyaman, ada beberapa hal yang dapat Anda lakukan.

  • Pertama. memiliki semangat atau dorogan untuk mencoba hal baru, menaikkan posisi dalam pekerjaan Anda, dan lain-lain adalah cara awal untuk mulai keluar dari zona nyaman.
  • Kedua, bicarakan dengan pasangan Anda atau anggota keluarga lainnya. Dengan berdiskusi, Anda akan mendapatkan masukan dan pendapat dari mereka. Seperti langkah awal, konsekuensinya jika berhasil atau gagal, dan sebagainya.
  • Lalu, Anda harus memutuskan apa yang ingin diubah dalam kehidupan Anda. Tidak harus signifikan atau mengubah seluruh aspek hidup. Cukup dengan mengubahnya sedikit demi sedikit.
  • Kemudian, cari tahu apa saja yang dapat diubah. Mulai dari kegiatan sehari-hari, hingga pekerjaan, atau keduanya. Pilihlah langkah yang baik dan positif, karena apa pun yang dilakukan dengan niat baik akan menghasilkan hal yang baik juga.
  • Terakhir, mulailah secepat mungkin. Cepat dan terburu-buru adalah dua hal yang berbeda. Dengan perencanaan yang tepat dan menyeluruh, proses keluar dari zona nyaman dan memperoleh penghidupan yang lebih baik akan menjadi lebih mudah dan menyenangkan.

Terus Berusaha dan Berjuang!

Keluar dari zona nyaman tidak tanpa risiko. Anda tentu bisa mengalami kegagalan dan harus kembali ke titik awal lagi. Akan tetapi, jika Anda terus berusaha dan secara aktif mengembangkan penghidupan, mencoba hal baru, dan menambah pengetahuan, hasilnya akan sangat sepadan setelah segala usaha dan kesulitan yang Anda lalui.

Keluar dari zona nyaman bukanlah hal yang mudah. Kesulitan dan kegagalan tidak akan jauh dari pandangan. Akan tetapi, risiko tersebut sangat pantas untuk dilakukan jika memang benar Anda ingin menaikan kualitas hidup, menambah ilmu dan skill, serta meningkatkan penghidupan Anda.

Memiliki apliaksi yang dapat diandalkan dalam membantu Anda mengatur keuangan akan sangat memudahkan Anda dalam keluar dari zona nyaman. Whiz memiliki beragam fitur menarik yang dapat membantu Anda dalam mengatur keuangan Anda dan keluarga!

MARI BERGABUNG DENGAN WHIZ!