Cara Menghindari Hutang dalam Rumah Tangga – Mengatur keuangan bukanlah perkara yang mudah, terlebih saat sudah berumah tangga. Segala kebutuhan dan pengeluaran harus dipikirkan matang-matang bersama pasangan.
Mengelola keuangan bukan hanya tugas istri, ya, suami juga bertanggung jawab mengelola keuangan bersama. Jika salah satunya tidak bisa berhemat dan terbiasa hidup konsumtif, maka pengeluaran rumah tangga akan semakin membengkak. Akibatnya hutang menjadi pilihan untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga.
Nah, hutang bukanlah solusi dalam masalah keuangan, ya. Justru hutang adalah kebiasan yang harus dihindari. Jangan sampai kita memiliki kebiasaan berhutang dan melakukan “gali lubang tutup lubang” untuk melunasinya.
Simak yuk, cara menghindari hutang dalam rumah tangga ala Whiz berikut.
Baca Juga: Tips Mengamankan Finansial Keluarga, Wajib Coba!
6 Cara Menghindari Hutang dalam Rumah Tangga
1. Membuat Daftar Belanja
Kalian pasti sering melakukan hal ini, pergi ke pasar ingin membeli dua barang, pulang-pulang membawa 5 barang yang sebenarnya tidak dibutuhkan. Nah, untuk menghindari hal tersebut, kamu harus membuat daftar belanjaan.
Selain untuk mengingat barang-barang yang perlu kita beli, membuat daftar belanja juga akan menghindari kita dari pembelian impulsif.
Jangan lupa untuk menghitung perkiraan pengeluaran yang kita butuhkan dan bawalah uang secukupnya. Dengan membawa uang yang pas, kita akan berpikir kembali saat ingin membeli sesuatu.
2. Tidak Membeli Barang dengan Sistem Cicilan
Ketika ingin membeli barang yang mahal, seperti laptop, motor, gawai, dan sebagainya kita pasti ditawari sistem cicilan. Mungkin cara tersebut akan sangat membantu saat kita membutuh barang tersebut, tetapi tidak memiliki uang.
Jika kita tidak membutuhkannya, lebih baik menahan keinginan untuk membeli barang lewat cicilan. Karena membeli dengan sistem cicil sama saja dengan berhutang. Kita mungkin bisa melunasinya di bulan-bulan awal, tetapi bagaimana jika tiba-tiba pengeluaran kita tidak menentu, akhirnya kita tidak bisa melunasi cicilan tersebut.
Karena itu, cobalah untuk menghindari membeli barang dengan sistem cicilan, terutama jika kita tidak terlalu membutuhkannya.
3. Tidak Menggunakan Kartu Kredit
Penggunaan kartu kredit masih menjadi masalah keuangan dalam rumah tangga jika tidak bisa memanfaatkannya dengan baik. Kartu kredit mungkin memberi kebebasan finansial bagi penggunanya, tetapi jika tidak dapat dikontrol dengan baik, beban tagihannya juga tidak kunjung lunas.
Karena itu, daripada menggunakan kartu kredit, cobalah untuk mengatur keuangan dengan baik.
4. Tunggu Beberapa Saat Sebelum Membeli Sesuatu
Saat memiliki keinginan untuk membeli sesuatu, cobalah untuk menunggu selama beberapa waktu. Apakah keinginan tersebut akan hilang atau tidak.
Hal tersebut akan sangat bermanfaat ketika kamu pergi ke mall dan melihat barang yang kamu inginkan. Cobalah untuk berpikir, apakah harus dibeli saat ini? Apakah jika dibeli lain waktu kamu akan menyesal? Apakah barang tersebut sangat kamu butuhkan?
Dengan membuat pertimbangan, kamu akan sadar bahwa barang yang kamu ingin tersebut tidaklah kamu butuhkan. Selain itu, cobalah untuk bersabar dan menunggu waktu yang tepat. Bisa aja, barang tersebut akan diskon di lain hari.
5. Jangan Lupa Dana Darurat
Hal penting yang harus kamu siapkan saat sudah berumah tangga adalah dana darurat. Sisihkanlah sebagian dari penghasilanmu untuk dana darurat. Jika kamu memiliki dana darurat, kamu tidak perlu meminjam uang atau berhutang saat kamu dalam kondisi mendesak.
Karena itu, dana darurat adalah dana wajib yang harus dimiliki setiap pasangan. Tiap perlu menyisihkan dana yang terlalu besar, sisihkanlah sedikit demi sedikit secara rutin. Dana tersebut akan sangat bermanfaat di masa depan.
6. Bangun Kebiasaan Keuangan yang Sehat
Salah satu cara agar terhindar hutang dalam rumah tangga adalah membangun kebiasaan keuangan yang sehat karena pendapatan yang kita miliki bukan lagi untuk diri kita sendiri, tetapi menjadi kebutuhan bersama keluarga.
Membangun kebiasaan keuangan yang sehat memang tidak bisa dilakukan secara cepat, perlahan-lahan cobalah untuk memangkas biaya kebutuhan, membelanjakan uang dengan bijak, dan mengatur keuangan demi masa depan.
Dengan belajar mengontrol pengeluaran, kamu akan merasakan kondisi finansial yang cukup dan sehat. Tidak ada lagi istilah berhutang untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga.
Baca Juga: Peran Perempuan dalam Keuangan Keluarga
Itu dia 6 cara menghindari hutang dalam rumah tangga. Sudahkah kamu mempraktekkannya? Jika belum, ayo mulai dari sekarang!
Untuk membantu mengelola keuangan, kamu bisa menggunakan Aplikasi Keuangan Whiz, lho. Banyak fitur yang bisa kamu gunakan bersama keluarga. Gak perlu khawatir lagi deh soal hutang.
Ayo Download Aplikasi Whiz dan Rasakan Langsung Kemudahan Finansial Kamu!
Komentar