Kapan Malam Tahun Baru? Yuk, Intip Kegiatan Serunya!

Kapan Malam Tahun Baru – Salah satu momen spesial di penghujung tahun yang bisa kamu lakukan adalah merayakan malam tahun baru. Biasanya, malam tahun baru dirayakan dengan meriah agar menjadi momen untuk menyambut tahun yang baru dengan pnuh semangat dan harapan baru. Wah, menarik, ya!

Cara merayakan malam tahun baru juga bermacam-macam, lho! Kamu pun bisa merayakannya dengan keluarga, pasangan, ataupun teman. Whizmin juga punya, nih, cara-cara merayakan malam tahun baru yang seru dan menarik!

Ingin tahu, kan? Langsung saja simak penjelasan Whizmin di bawah ini, ya!

Baca juga: Liburan di Rumah Lebih Menarik dan Asik, Masa sih?


Kapan Malam Tahun Baru?

Kapan Malam Tahun Baru? Yuk, Intip Kegiatan Serunya!

Nah, buat kamu yang masih bingung kapan malam tahun baru itu dilaksanakan, malam tahun baru pada tahun 2022 ini, yaitu Sabtu, 31 Desember 2022. Wah, pas banget, ya, ngerayain malam tahun baru sekalian malam mingguan. Pasti asyik! Untuk itu, catat tanggalnya dan persiapkan dirimu untuk merayakan malam tahun baru, ya!

Kenapa Masyarakat Harus Merayakan Tahun Baru?

Kapan Malam Tahun Baru? Yuk, Intip Kegiatan Serunya!

Kamu pernah nggak, sih, berpikir bahwa “Kenapa, ya, tahun baru harus dirayakan?” dan “Kenapa, ya, semua orang di dunia kompak sekali dalam merayakan tahun baru?” Nah, ternyata ahli psikolog pernah menelitinya, lho!

Dilansir oleh English Pravda pada 29 Desember 2011, tahun baru merupakan salah satu ritual atau simbol yang tidak tertulis namun disepakati oleh orang-orang di seluruh dunia.

Kemudian, Jacqueline Meireles seorang psikolog mengungkapkan bahwa, “Perayaan tahun baru tersebut menurut beberapa orang sangat penting karena di hari itu orang akan mengakhiri semua hal yang terjadi di tahun sebelumnya dan menyusun suatu hal baru di tahun berikutnya.”

Beliau juga menambahkan, kalau di tahun sebelumnya banyak masalah yang berputar, itu harus bisa di-update di tahun berikutnya. Dengan begitu, perayaan tahun baru ini menjadi simbol agar di tahun berikutnya orang-orang dapat melakukan sesuatu yang lebih baik lagi.

Memang tidak semua orang merayakan tahun baru dengan ramai-ramai. Banyak juga, lho, yang menyambut tahun baru hanya di rumah saja dengan keluarga atau sekadar berdoa. Nah, itu tidak menjadi masalah, ya, yang penting kamu bisa update dirimu di tahun berikutnya dengan hal-hal yang lebih baik.

Cara Merayakan Tahun Baru yang Seru

Merayakan Bersama Keluarga

1. Dekorasi Rumah

Kapan Malam Tahun Baru? Yuk, Intip Kegiatan Serunya!

Nah, agar suasana tahun baru lebih terasa, kamu bisa mendekorasi rumahmu dengan beberapa aksesori tahun baru yang lucu-lucu bersama keluarga, lho.

Kamu juga bisa memberikan satu tema unik supaya dekorasi rumah nggak terlihat membosankan. Misalnya, tahun baru kali ini kamu akan menjadikan rumahmu bernuansa seperti di kebun, pantai, atau tema unik lainnya.

Yuk, dicoba. Jika dilakuka bersama-sama pasti menyenangkan, deh!

2. Berdoa Bersama

Kapan Malam Tahun Baru? Yuk, Intip Kegiatan Serunya!

Bagi beberapa orang, malam tahun baru akan berkesan jika dirayakan dengan doa sederhana. Nah, ini juga bisa menjadi pilihan bersama keluarga jika sama-sama sepakat, ya.

Akan lebih khidmat memang kalau merayakan tahun baru dengan mengungkap segala bentuk syukur dan memohon keberkahan di tahun berikutnya. Apalagi dengan keluarga tercinta.

3. Foto Keluarga dengan Kostum Unik

Kapan Malam Tahun Baru? Yuk, Intip Kegiatan Serunya!

Foto keluarga memang sudah sering dilakukan, tetapi pernah kah kamu foto dengan kostum-kostum unik bersama keluarga?

Nah, agar terlihat unik, kamu bisa merayakan tahun baru dengan mengabadikan momen bersama keluarga menggunakan kostum-kostum unik. Cosplay juga merupakan ide yang bagus, ya. Misalnya cosplay menjadi anime atau animasi favoritmu dan keluarga.

Wah, menarik banget, ya! Yakin nggak mau mencoba?

Bersama Pasangan

1. Berkeliling Kota Melihat Kembang Api

Berkeliling kota agaknya saat ini ada bahasa gaulnya, ya, yaitu city light. Istilah ini digunakan untuk berkeliling kota pada malam hari melihat dan melewati gedung-gedung tinggi.

Nah, biasanya pada tahun baru sejumlah titik akan mengadakan pesta kembang api, yang mana saat jam 00.00 kembang api dinyalakan dengan frekuensi yang besar. Kembang api yang disajikan pun terlihat indah-indah dan membuat kamu merasakan malam tahun baru yang sebenarnya, lho.

Ini cocok sekali kamu lakukan dengan pasangan karena lebih seru jika melihatnya menggunakan kendaraan roda dua. Kamu pun juga bisa meromantisasi suasana tersebut berdua. Wah, serasa dunia milik berdua, deh!

2. Candle Light Dinner

Setelah melewati hari-hari yang sibuk, tiba saatnya kamu meluangkan waktu untuk makan malam bersama pasangan di restoran favorit kalian, ya. Rayakan tahun baru satu tahun sekali ini dengan momen yang sulit untuk dilupakan.

Untuk itu, pilihlah restoran yang mewah agar perayaan tahun barumu berkesan untuk diingat berdua.

3. Berdansa

Sumber: https://tabloidnyata.com/ks0517-manfaat-dansa-perempuan/

Perayaan yang ketiga ini juga sangat romantis, lho! Coba lakukan berdansa ini setelah kalian melakukan kegiatan lain, seperti makan malam dan mengitari kota. Walaupun berdansa jarang dilakukan oleh pasangan Indonesia, ternyata dengan berdansa kamu bisa lebih mengenal satu sama lain melalui tatapan yang intens, lho.

Salah satu gerakan berdansa juga saling memeluk, yang mana berpelukan memiliki manfaat untuk kesehatan mental dan fisik.

Rayakan malam tahun baru dengan berdansa agar tahun barumu dipenuhi dengan rasa cinta dan kasih yang berlebih.

Bersama Teman

1. Barbeque-an

Sebenarnya, acara ini memang sudah umum dilakukan ketika malam pergantian tahun. Malahan tidak afdal jika tidak dilakukan dengan teman-teman.

Nah, untuk itu, kamu bisa melakukan hal ini untuk menyambut malam pergantian tahun. Jangan lupa juga selipi obrolan-obrolan lucu agar barbeque-an tidak terkesan monoton dan membosankan, ya!

2. Pesta Kembang Api

Sama halnya dengan barbeque-an, tahun baru juga identik dengan pesta kembang api. Kamu dan teman-temanmu bisa membeli kembang api dan menyelakannya jika waktu sudah tiba. Selain menyambut tahun baru, kamu juga bisa menghibur orang-orang di sekitar dengan melihat kembang api yang kamu nyalakan.

3. Karaoke

Melakukan karaoke juga menjadi hal yang sangat menyenangkan, lho! Sembari menunggu barbeque matang dan menunggu pergantian tahun, kamu bisa berkaraoke ria melepas penat dengan teman-temanmu, lho. Dijamin asyik dan malam tahun barumu tidak membosankan, deh!

Baca juga: 10 Ide Seru untuk Acara Kumpul Keluarga, Yuk Catat!


Gimana? Seru, kan? Yuk, rayakan momen tahun barumu, baik itu bersama keluarga, pasangan, dan temanmu agar lebih berkesan, ya!

Jangan lupa juga untuk mengatur finansialmu ketika tahun baru telah tiba. Oleh karena itu, gunakan aplikasi keuangan Whiz agar kondisi keuanganmu tetap terkontrol!

AYO DOWNLOAD APLIKASI WHIZ DAN RASAKAN LANGSUNG KEMUDAHAN FINANSIALMU