Tips seru belanja bulanan

8 Tips Seru Belanja Bulanan Bareng Keluarga: Saatnya Quality Time!

Tips Seru Belanja Bulanan – Apakah kalian sering belanja bulanan bareng keluarga? Belanja bersama pastinya mengasyikan, tetapi terkadang juga merepotkan. Pernahkah anak kalian berlari-lari di lorong supermarket? Atau pernahkah anak asal mengambil barang-barang yang ada di rak barang?

Kesulitan belanja bulanan bersama keluarga salah satunya, yaitu anak-anak bisa menjadi rewel atau merasa bosan di supermarket. Akibatnya mereka menimbulkan kegaduhan yang membuat keluarga dan orang lain merasa tidak nyaman.

Lalu, bagaimana ya cara membuat belanja bulanan menjadi seru?

Menciptakan pengalan belanja bareng keluarga yang seru dan bebas dari stress sebenarnya lebih mudah dari yang kamu bayangkan. Ada beberapa cara yang bisa kamu gunakan agar anak dan keluarga merasa terhibur selama berbelanja.

Whiz punya 8 tips seru belanja bareng keluarga yang sangat cocok untuk dipraktikkan di akhir pekan nanti! Yuk, kita cek tips-tips serunya!

Baca Juga: Pentingnya Transparansi Keuangan dengan Pasangan


8 Tips Seru Belanja Bareng Keluarga

Berikut ini 8 tips seru yang bisa kamu gunakan ketika sedang berbelanja bareng keluarga! Dijamin belanja tidak lagi membosankan!

1. Main Game Bersama Keluarga

Tips pertama yang bisa kamu coba, yaitu bermain game bersama dengan keluarga. Ada beberapa game yang cocok untuk dimainkan di supermarket, misalnya game tebak warna, tebak barang, tebak harga, dan game alfabet.

Game terbak warna, kamu akan meminta anak untuk menemukan barang dengan warna tertentu dan anak harus bisa menemukannya. Game ini akan menggugah jiwa eksplorasi anak!

Game tebak barang, kamu akan memberikan deskripsi tentang suatu barang dan keluarga harus bisa menebak apa barang yang kamu maksud! Kemudian, game tebak harga, kamu akan memegang sebuah barang dan keluarga harus menebak harganya. Mereka akan dilatih untuk berpikir kritis dan observasi!

Game terakhir, yaitu alfabet, kamu akan menyebutkan satu huruf dan anak harus bisa menemukan barang yang dimulai dengan huruf itu. Seru sekali kan!

2. Biarkan Mereka Memilih Belanjaan

Biasanya, pihak yang menentukan apa saja yang harus dibeli adalah orang tua. Nah, coba libatkan anak dalam proses pengambilan keputusan barang belanjaan. Minta anak untuk menganalisis barang apa saja yang sudah habis dan barang apa yang kemungkinan dibutuhkan. Kemudian, buat daftar belanjaan bersama-bersama.

Selain itu, kamu juga bisa bertanya kepada anak barang apa yang mereka inginkan. Biarkan anak menjelajah dan menemukan barang yang mereka sukai. Anak akan merasa diapresiasi dan didengarkan pendapatnya. Cara ini juga bagus untuk melatih anak berpikir kritis, fokus, dan mengambil keputusan yang paling tepat.

3. Buat Tantangan untuk Anak

Agar kegiatan belanja bulanan semakin seru, coba deh kamu buat tantangan untuk anak atau pasangan. Misalnya, siapa yang bisa menemukan barang A paling cepat! Atau, tantang mereka untuk menemukan barang A dengan diskon paling besar! Terakhir, coba tantang mereka untuk menemukan 3 barang dengan total harga di bawah Rp20.000!

Dijamin, kegiatan belanja bulanan pasti menjadi seru dan heboh. Kamu juga bisa memberikan reward kepada pemenangnya! Anak-anak biasanya sangat menyukai sistem tantangan dan reward seperti ini. Selamat mencoba ya!

4. Berikan Informasi Seru

Apakah kamu familiar dengan istilah fun fact? Atau kamu malah suka mencari fakta-fakta menarik tentang keseharian kita? Agar keluarga tidak bosan, kamu bisa loh membagikan fakta-fakta menarik yang kamu ketahui!

Selain itu, kamu juga bisa mengakhirinya dengan memberikan quiz singkat tentang berbagai macam hal yang menarik perhatian keluarga, misalnya quiz tentang film, buku, sepak bola, dll. Berbelanja pasti tidak akan membosankan lagi!

5. Abadikan Momen

Momen belanja bulanan bersama keluarga bisa menjadi momen yang berharga suatu saat nanti. Kamu bisa menggunakan kesempatan ini untuk mengabadikan momen bersama. Ambil foto keluarga ketika sedang di supermarket, foto yang memang sedang berpose dan foto-foto candid.

Foto momen ketika anak-anak sedang menyusuri lorong, ketika pasangan sedang serius membaca daftar belanjaan, selfie bersama mereka, dll. Kamu juga bisa meminta anak-anak melakukan pose aneh bersama dengan barang belanjaan mereka. Dijamin keluarga tidak akan merasa bosan!

6. Beli Makanan Enak untuk Dimakan Bersama

Setelah selesai belanja, pasti tubuh merasa lelah dan lapar. Nah, untuk mengatasinya kamu bisa membeli makanan enak di supermarket untuk dimakan bersama keluarga ketika sudah selesai belanja! Kalian bisa mendiskusikan makanan enak apa yang ingin dimakan nanti. Cara ini asyik dan efektif loh untuk membuka ruang diskusi dan untuk menciptakan sesuatu untuk dinanti.

7. Saling Tukar Cerita

Apakah kamu punya kejadian seru, lucu, atau menegangkan yang ingin kamu ceritakan ke orang lain? Kamu bisa loh memanfaatkan momen belanja bulanan bareng keluarga untuk saling bertukar cerita seru.

Cara ini ampuh untuk menghilangkan rasa bosan, apalagi jika ceritanya sangat menarik! Cara ini juga bisa digunakan untuk mengetahui hal apa saja yang terjadi pada anak di minggu itu. Saluran komunikasi menjadi terbuka dan rasa kepercayaan antara anggota keluarga akan terbangun.

8. Berikan Apresiasi Pada Mereka

Setelah belanja bulanan selesai, jangan lupa untuk memberikan apresiasi pada mereka. Apresiasi bisa diberikan dalam berbagai bentuk, mulai dari ucapan, hadiah kecil, gestur tubuh seperti pelukan, dll. Hal ini penting untuk memberi tahu keluarga bahwa kalian mengapresiasi waktu dan kerja sama mereka.

Baca Juga: 5 Budgeting Rules untuk Hidup Minimalis


Itulah 8 tips seru belanja bulanan bareng keluarga yang bisa kamu coba sendiri! Quality time bersama keluarga menjadi lebih asyik dan bermanfaat. Selamat mencoba ya!

Ayo Download Aplikasi Whiz dan Rasakan Langsung Kemudahan Finansial Kamu!