Masih Pemula? Ini Cara Main Mobile Legends!

Cara Main Mobile Legend – Apakah Whizmates sudah tahu game Mobile Legends? Atau bahkan sudah pernah memainkannya? Biasa disebut MLBB, Mobile Legends Bang Bang saat ini menjadi salah satu game yang paling diminati banyak orang, lho. Kalau kamu sering menonton pertandingan Mobile Legends melalui media sosial, kamu nggak perlu lama-lama belajar untuk bisa memainkannya. Tapi, bagaimana cara memainkan Mobile Legends untuk kamu yang masih pemula?

Siapa saja bisa jadi pro player di Mobile Legends sekalipun kamu yang masih pemula, asalkan kamu sudah tahu cara bermain dan membuat strategi yang bagus. Kamu juga bisa belajar sambil bermain, supaya kamu nggak jadi beban untuk teman satu tim yang harus jadi carry kamu.

Secara sederhana, cara bermain Mobile Legends yaitu mempertemukan antara dua tim yang berlawanan untuk menghancurkan base lawan dan mempertahankan base sendiri.

Lalu, bagaimana cara main Mobile Legends untuk pemula supaya nggak jadi beban? Walaupun kamu masih newbie, jangan khawatir! Ikuti 6 tips cara memainkan Mobile Legends berikut ini, yuk!

Baca Juga: Pentingnya Kebersamaan Dalam Keluarga


Cara Bermain Mobile Legends

1. Kenali Semua Hero

cara main mobile legends

Cara main Mobile Legends yang pertama, yaitu kenali semua Hero yang ada. Mobile Legends memiliki banyak hero dengan skill dan spesialisasi yang berbeda-beda. Kamu sebagai newbie tentu harus mengenali semua hero untuk menentukan di hero apa yang bisa kamu gunakan. Nah, spesialisasi inilah yang membuat beberapa hero masuk ke dalam kategori berikut.

  • Assassin: Assassin merupakan hero yang cukup terkenal dikalangan gamers, karena memiliki kecepatan dan keefektifan dalam memberikan damage yang tinggi pada lawan. Beberapa contohnya adalah Alucard, Hayabusa, Fanny, Helcurt, Lancelot, dan lain-lain.
  • Marksman: hero yang satu ini juga tak kalah dengan hero assasin, bagaimana tidak? Karakter hero ini mudah digunakan dan juga penting dalam sebuah pertandingan mobile legends. Contohnya, yaitu Bruno, Irithel, Lesley, Moskov, Roger, dan lain-lain.
  • Mage: Dengan kekuatan sihirnya, hero mage mampu mengeluarkan damage untuk menyerang hero lawan. Bahkan beberapa hero mage ini dapat memberikan damage yang tinggi. Namun, pertahanan mage sangat rendah, sehingga mudah dibunuh lawan. Contohnya, Harley, Alice, Gord, Nana, Odette, dan lain-lain.
  • Support: nah, hero satu ini biasanya bertugas untuk menemani marksman untuk melakukan farming dan level up hero lain dalam tim atau disebut juga sebagai support. Contohnya, yaitu Angela, Loliya, Rafaela, Estes, Diggie, 
  • Fighter: jika tank bertugas pada garis depan, maka fighter bertugas mengamankan jalur dan menyerap damage hero lawan. Contohnya, yaitu Zilong, Sun, Silvanna, dan lainnya.
  • Tank: terakhir, role tank merupakan role yang paling penting dibandingkan hero-hero lainnya. Memiliki daya tahan yang sangat kuat dan mampu menjaga tim dari serangan lawan, maka hero ini berada pada barisan terdepan. Contohnya, yaitu Akai, Balmond, Franco, Hylos, Tigriel, dan lainnya.

Dari beberapa kategori hero tersebut, kamu dapat mencoba hero yang cocok dan menjadi andalan ketika bermain.

2. Kuasai Hero Favorit

Pada game ini akan dibutuhkan kerjasama dalam tim, sehingga setiap tim harus memiliki setidaknya 5 role, yaitu tank, assassin, marksman, mage, dan support untuk dapat mengalahkan tim lawan. Untuk itu, setelah kamu menentukan hero, kamu dapat melatih hero tersebut sesuai dengan role.

Kamu bisa melatih hero dengan masukkannya ke dalam mode custom dan langsung klik Practice untuk belajar dari skill-skill hero yang ingin kamu dalami. Kamu juga dapat menambahkan battle spell untuk memberikan skill tambahan agar hero lebih kuat dan menutupi kelemahannya.

3. Upgrade Emblem dan Pilih Item yang Tepat

Langkah selanjutnya, kamu harus upgrade emblem yang cocok dengan hero pilihan. Misalnya, kamu menggunakan hero mage, maka pilihlah emblem yang memang untuk mage. Jangan lupa juga untuk upgrade emblem agar hero kamu lebih kuat, ya. Kamu dapat upgrade menggunakan shards yang kamu peroleh dari Battle Points (BP).

Nah, BP ini juga dapat kamu beli via Diamond yang kamu miliki lewat in-game purchase. Sekarang kamu juga sudah dapat membeli Diamond dengan mudah menggunakan aplikasi Whiz! Whiz menyediakan beberapa item game yang dapat kamu beli dengan mudah, lho.

Selain emblem, pilihlah item hero yang sesuai dengan role-nya. Misalnya, kamu menggunakan hero yang jago dalam physical attack, pakailah item yang bisa meningkatkan stats ATK. Nah, setiap item ini kamu bisa beli menggunakan gold yang diperoleh setiap kali kamu mengalahkan minions dan jungle creeps, menghancurkan turret, serta mengambil objektif, ya, Whizmates.

4. Belajar Beraksi Mengacu Pada Map

Hal yang seringkali diabaikan pemula dalam bermain Mobile Legends adalah memperhatikan map yang ada di pojok kiri atas. Padahal, map ini sangat membantu kamu untuk mengetahui di mana posisi tim teman dan tim lawan, serta kondisi masing-masing turret, lho.

Ketika turret kamu diserang lawan, akan muncul tanda “ping” yang memberitahu kamu dan tim. Sehingga, kamu bisa langsung menuju turret yang diserang dan mempertahankan agar tidak runtuh oleh tim lawan. Map juga dapat membantu kamu untuk menghindari sneak attack dari tim lawan. Kamu dapat mengatur strategi agar menang dan menyerang tim lawan.

Map pada Mobile Legends dibagi ke beberapa segmen, yaitu Base, Lane, dan Jungle. Base merupakan rumah atau markas tim kamu dan tim lawan yang ada di sebelah sudut kanan atas dan sudut kiri bawah map.

Lane adalah jalur yang selalu dilewati minions yang muncul dari base lawan. Tapi tenang, untuk menghambat jalan minions, ada turret yang menghambatnya. Terakhir, jungle merupakan area yang dipenuhi monster yang dapat kamu serang untuk memberikan ekstra HP, gold, atau buff sesuai dengan role.

5. Pahami Posisi Role Hero

Kunci dari kemenangan pertandingan dalam Mobile Legends, yaitu positioning. Positioning adalah strategi dalam mengatur posisi hero kamu dengan teman dan lawan. Hasil dari pertandingan ini akan sangat dipengaruhi dari bagaimana strategi positioning yang kamu dan tim buat.

Buatlah posisi yang dinamis dan saling mempengaruhi satu sama lain. Misalnya, kamu harus tahu kapan waktunya menyerang dan mundur, serta menjaga jarak selagi kamu berada di sekitar turret.

6. Fokus Menyerang Turret Lawan

Tahukah, Whizmates, tujuan dari pertandingan game ini adalah menyerang turret lawan, bukan membunuh hero lawan agar memenangkan battle permainan. Jadi, jangan sampai salah lagi, ya! Kamu dapat menghemat waktu bermain jika fokus menghancurkan turret lawan sebelum semua hero lawan mati, lho.

Nah, untuk bisa menghancurkan turret, pertama-tama kamu bisa menyerang hero lawan yang menjaga turret-nya supaya kamu dapat leluasa menyerang turret. Sebaiknya usaha ini kamu lakukan bersama-sama dengan teman dalam satu tim, ya, Whizmates. Kamu bisa bekerjasama dengan melakukan pengalihan terhadap lawan ketika mereka sedang lengah.

7. Gunakan Turtle dan Lord

Ada dua monster terbesar pada Mobile Legends yang harus kamu tahu, yaitu turtle dan lord. Turtle muncul setelah tiga menit dan pergi setelah tujuh menit waktu permainan. Dengan membunuh turtle, dapat memberikan buff turtle kepada tim kamu. Sementara lord muncul setelah sembilan menit waktu permainan.

Jika kamu berhasil membunuh lord, lord akan bertarung bersama tim kamu dan membuka kesempatan untuk mendorong turret lawan. Menggunakan turtle dan lord dapat menjadi salah satu cara main Mobile Legends dalam memenangkan pertandingan.

8. Kerjasama Dengan Tim

Jika Whizmates sudah melakukan cara-cara di atas, maka cara main Mobile Legends yang harus kamu lakukan, yaitu kerjasama dengan tim. Inti dari permainan ini sebenarnya adalah kerjasama. Walaupun ada teman dalam tim yang kurang membantu dan hanya menjadi beban, kamu harus tetap menghargainya dan jangan keluar ditengah-tengah permainan sedang berlangsung.

Bicarakan strategi apa yang ingin kamu lakukan dengan teman satu tim menggunakan fitur voice maupun chat yang ada pada Mobile Legends.

Baca Juga: Contoh Tanggung Jawab Terhadap Keluarga


Itulah beberapa cara main mobile legends yang bisa kamu ikuti untuk pemula. Mau beli Diamonds, emblem, dan skin hero? Pakai fitur top up voucher game di Whiz, yuk!

TOP UP VOUCHER GAME SEKARANG MUDAH DENGAN WHIZ!